News Update
Social Smile dan Yayasan Kanker Anak Indonesia Raih Pendapatan Miliaran Rupiah Guna Bantu Anak Dengan Kanker dari Keluarga Pra-Sejahtera Indonesia

Jakarta, 27 Oktober 2023 – Sebagai kelanjutan dari dukungan dan kepeduliannya terhadap sesama, PT Granton Marketing (Optimo Indonesia) melalui salah satu divisinya di bidang advertising, Social Smile bersama salah satu mitranya Yayasan Kanker Anak Indonesia mengumumkan torehan pendapatan sebesar Rp1,839,075,000. Total pendapatan tersebut akan digunakan sebagai pemenuhan kebutuhan dari empat program dari YKAI yang meliputi dari kebutuhan Obat-obatan, transportasi, program dukungan keluarga dan pendidikan.
Optimo Indonesia memahami bahwa perlu adanya tindakan dan dukungan nyata yang diberikan kepada anak-anak kanker Indonesia, khususnya pada keluarga pra-sejahtera. Melalui ke beberapa program yang dilakukan YKAI. setidaknya ada lebih dari 5.000 anak terbantukan dan juga telah bekerja sama dengan 9 rumah sakit di Indonesia dalam pemenuhan penyaluran bantuan.